Batal Dengan Munchester City, Ronaldo Memilih Ke Munchester United Karena Sir Alex Ferguson

Cristiano Ronaldo resmi kembali ke Manchester United. 'Setan Merah' mengumumkan telah menyepakati transfer bintang Portugal itu dengan Juventus.

"Manchester United dengan gembira mengonfirmasi telah mencapai kesepakatan dengan Juventus untuk transfer Cristiano Ronaldo, bergantung pada kesepakatan personal, visa, dan tes medis," demikian pernyataan Manchester United.

Cristiano Ronaldo kabarnya dibeli Manchester United dengan mahar sekitar 25-30 juta euro. Penyerang 36 tahun itu dilaporkan akan meneken kontrak berdurasi dua tahun.

Manchester United bukan klub asing buat Ronaldo. Pemain asal Portugal itu enam tahun bermain di Old Trafford pada periode 2003-2009, sebelum kemudian hijrah ke Real Madrid.

Pada prosesnya Manchester City mundur, sementara Manchester United melakukan progres cepat dan bagus hingga mengumumkan kesepakatan. MU diperkirakan tak akan menemukan hambatan berarti dan akan segera menuntaskan detail-detail transfer Cristiano Ronaldo.

Kembalinya Ronaldo ke MU juga diperkuat oleh pernyataan manajer Ole Gunnar Solskjaer beberapa jam lalu. Bruno Fernandes, yang merupakan rekan Ronaldo di Timnas Portugal, juga disebut sudah membujuk.

"Cristiano telah menjadi legenda klub ini, dia adalah legenda klub ini, dia pemain terhebat sepanjang masa, jika Anda bertanya kepada saya. Saya cukup beruntung bermain dengannya. Saya pernah melatihnya (pada 2008)."

NONTON LIVE KLIK DI SINI

Baca Juga:

Ronaldo Akan Pindah Ke Munchester City, Respon Pep Gardiola

PSG Masih Tolak Tawaran Real Madrid Untuk Mbappe

Ronaldo Dijual dengan Harga yang Murah

Comments

Popular posts from this blog

Live Streaming Liverpool vs Manchester City

Live Streaming Manchester City vs Manchester Unitd

Live Streaming FA Cup Manchester United vs Liverpool