Live Streaming Leeds vs Manchester Unitd & Manchester City vs Aston Villa
Jadwal Liga Inggris 2022-2023 hari ini, Minggu (12/2/2023), memuat dua pertandingan yang melibatkan Manchester United dan Manchester City. Berdasarkan jadwal pekan ke-23 Liga Inggris 2022-2023, Man United bertandang ke markas Leeds United. Sementara itu, Man City menjamu Aston Villa. Pertandingan Leeds vs Man United bakal digelar di Stadion Elland Road pukul 21.00 WIB, sedangkan Man City vs Aston Villa berlangsung pukul 23.30 WIB di Stadion Etihad. Bagi Leeds dan Man United, ini adalah pertemuan kedua dalam seminggu. Kedua tim sebelumnya bertemu pada laga tunda pekan kedelapan Liga Inggris, Kamis (9/2/2023). Pertandingan yang digelar di Stadion Old Trafford tersebut berakhir imbang 2-2. Leeds memimpin lebih dulu berkat aksi Wilfried Gnonto dan gol bunuh diri Raphael Varane. Namun, Man United bangkit untuk menyamakan kedudukan melalui gol Marcus Rashford dan Jadon Sancho. Man United memiliki peluang untuk menjauh dari kejaran Newcastle United di klasemen Liga Inggris 2022-2023. ...